Polri Hadir di Tengah Warga: Bhabinkamtibmas Ende Bersama Warga Wujudkan Lingkungan Sehat dan Aman
0 menit baca
LINTASMAKASSAR.COM, MAKASSAR, HUMDER -- Menyambut datangnya musim penghujan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Ende, Polres Pelabuhan Makassar, Aiptu Arsyad, menginisiasi kegiatan kerja bakti bersama warga. Aksi gotong royong ini digelar sebagai langkah nyata dalam mengantisipasi dampak cuaca ekstrem, terutama potensi banjir akibat saluran air yang tersumbat.
Dengan semangat kebersamaan, Bhabinkamtibmas bersama masyarakat bahu-membahu membersihkan tumpukan sampah dan memperlancar aliran air di selokan yang mulai dipenuhi endapan. Suasana kekompakan terlihat jelas di lokasi kegiatan, saat warga saling membantu tanpa ragu demi menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.
“Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengurangi risiko banjir, tetapi juga untuk memperkuat kebersamaan serta menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” ujar Bhabinkamtibmas Kelurahan Ende, Aiptu Arsyad, di sela-sela kegiatan.
Sementara itu, Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa kegiatan kerja bakti tersebut merupakan langkah preventif yang dilakukan Polri bersama masyarakat untuk menghadapi musim penghujan.
“Kerja bakti ini adalah bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Tidak hanya fokus pada keamanan, tapi juga memberikan solusi terhadap potensi masalah sosial, seperti banjir dan penyakit akibat lingkungan kotor,” jelasnya.
Aipda Adil juga menyampaikan apresiasinya kepada warga Kelurahan Ende yang dengan penuh semangat turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
“Sinergi antara Polri dan masyarakat seperti ini menjadi kunci utama menciptakan lingkungan yang aman, bersih, dan nyaman meskipun musim hujan datang,” tambahnya.
Melalui kegiatan sosial ini, Polres Pelabuhan Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam mempererat hubungan dengan masyarakat. Tidak hanya menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan tangguh menghadapi musim penghujan./@²³
Info dari <a href="https://tribratanewspolrespelabuhanmakassar.com" >Polres Pelabuhan Makassar</a>



