Cuaca Buruk Sebabkan Pohon Tumbang, Perintis Presisi Polres Gowa Lakukan Evakuasi
0 menit baca
LINTASMAKASSAR.COM, MAKASSAR - Personel Perintis Presisi Satuan Samapta Polres Gowa bergerak cepat mengevakuasi pohon tumbang yang menghambat akses jalan masyarakat di Kelurahan Pandang-Pandang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, pada Kamis (22/1/2026).
Pohon tumbang tersebut menutup sebagian badan jalan sehingga mengganggu arus lalu lintas dan aktivitas warga sekitar. Menindaklanjuti laporan masyarakat, personel Perintis Presisi segera turun ke lokasi untuk melakukan evakuasi menggunakan peralatan mesin senso.
Selain mengevakuasi pohon tumbang, petugas juga melakukan pengaturan arus lalu lintas sementara guna mencegah kemacetan serta menghindari potensi kecelakaan bagi pengguna jalan yang melintas di sekitar lokasi.
Kasat Samapta Polres Gowa, AKP Cahyadi, S.H., M.H., mengatakan bahwa langkah cepat tersebut merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Begitu menerima informasi adanya pohon tumbang yang menghambat akses jalan, personel kami langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan evakuasi agar aktivitas masyarakat kembali normal dan aman,” ujarnya.
Lebih lanjut, AKP Cahyadi juga mengimbau masyarakat agar tetap meningkatkan kewaspadaan, khususnya saat kondisi cuaca tidak menentu.
“Kami mengingatkan warga untuk berhati-hati dan waspada saat hujan deras disertai angin kencang, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terjadi kejadian serupa,” tambahnya.
Kegiatan ini merupakan wujud kehadiran Polres Gowa dalam memberikan pelayanan cepat dan responsif kepada masyarakat, sekaligus menjaga keselamatan serta kelancaran arus lalu lintas di wilayah hukum Polres Gowa.
AG



